• kei.medika@gmail.com
  • +628117450412
Kompolax syrup

Kompolax merupakan obat yang mengandung Glycerol, Paraffin liquid dan Phenolphtalein yang digunakan untuk mengatasi konstipasi atau sembelit. Kompolax bekerja dengan melembekkan feses atau tinja pada konstipasi atoni, peradangan sekitar anus misalnya hemoroid, pembengkakan atau pembesaran dari pembuluh darah di usus besar bagian akhir, setelah operasi.

 

Kontra indikasi : jangan berikan obat kompolax pada seseorang yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap salah satu kandungan obat.

 

Dosis : untuk dewasa dosisnya adalah 2 sendok takar (10ml). Untuk anak usia 6-12 tahun dosisnya 1 sendok takar (5ml).

 

Efek samping : penggunaan obat umumnya menimbulkan efek samping yang berbeda pada setiap individu. Efek samping yang mungkin terjadi ketika menggunakan obat ini yaitu, ruam pada kulit, kram usus, pruritus, diare, mual, muntah, serta kehilangan cairan dan elektrolit tubuh secara berlebihan.

 

Aturan pakai : obat ini sebaiknya dikonsumsi dalam kondisi perut yang kosong, diuamakan diminum sebelum tidur untuk fungsi yang maksimal.

 

Cara penyimpanan : simpan obat kompolax pada suhu dibawah 30 derajat celcius.

 

Meskipun obat ini termasuk golongan obat bebas terbatas, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum menggunakan obat. Download aplikasi kei medika untuk konsultasi dengan dokter via chat, konsultasi menjadi lebih mudah dan cepat.

 

Referensi :

 

https://www.klikdokter.com/obat/kompolax. Diakses pada tanggal 31 Maret 2022

ristilawati assari
ristilawati assari
  • Kategori: Obat-obatan
  • Tags: Kompolax syrup