{"status":true}
  • kei.medika@gmail.com
  • +628117450412
Obat Mecobalamin

Mecobalamin adalah salah satu bentuk dari vitamin B12 yang berperan untuk menjaga kesehatan sistem saraf dan sel darah, metabolisme sel tubuh, dan produksi DNA. Mecobalamin digunakan untuk mengatasi kekurangan vitamin B12 kekurangan atau defisiensi vitamin B12 bisa menyebabkan neuropati parifer, anemia megaloblastik, atau glositis. Methylcobalamin tersedia dalam bentuk kapsul dan suntik. Obat generik ini tersedia dalam bentuk kapsul serta injeksi. Mecobalamin adalah golongan obat keras yanghanya bisa di dapatkan dengan resep dokter.

 

Kontra indikasi : hindari pemberian obat mecobalamin pada seseorang yang memiliki riwayat alergi terhadap kandungannya.

 

Dosis : mecobalamin kapsul dosisnya, 1 kapsul dan diminum 3 kali sehari. Sedangkan mecobalamin injeksi dosis untuk neuropati parifer, 500 mcg 3 kali seminggu. Untuk anemia megaloblastik akibat defisiensi vitamin B12: 500 mcg 3 kali seminggu selama 2 bulan.

 

Efek samping : penggunaan obat tentunya memiliki efek samping tertentu dan berbeda-beda pada setiap individu. Efek samping yang mungkin terjadi karena obat ini adalah, mual, muntah, hilang nafsu makan, diare, sakit perut, dan sakit kepala.

 

Aturan pakai : untuk mecobalamin kapsul sebaiknya dikonsumsi setelah makan.

 

Cara penyimpanan : simpan mecobalamin kapsul pada suhu ruangan atau dibawah 30 derajat celcius. Sedangkan untuk mecobalamin injeksi bisa di simpan di lemari pendingin, pada suhu 2-8 derajat celcius.

 

Gunakan obat ini dengan resep dokter, jika anda ingin berkonsultasi bersama dokter. Anda bisa menggunakan aplikasi kei medika untuk konsultasi online dan dapatkan obat melalui aplikasi.

 

Referensi :

 

https://www.alodokter.com/methylcobalamin Diakses pada tanggal 30 Maret 2022

https://hellosehat.com/obat-suplemen/mecobalamin/ Diakses pada tanggal 30 Maret 2022

https://www.klikdokter.com/obat/mecobalamin Diakses pada tanggal 30 Maret 2022

ristilawati assari
ristilawati assari
  • Kategori: Obat-obatan
  • Tags: Obat Mecobalamin