• kei.medika@gmail.com
  • +628117450412
Konsumsi Mie Instan 2 Bungkus, Berbahayakah?

Pasti anda kerap mendengar tentang konsumsi mie instan 1 bungkus tidak cukup mengenyangkan, sehingga dia pilihlah opsi untuk mengkonsumsi sebanyak 2 bungkus dalam satu kali makan. Mie instan terasa sangat lezat sehingga konsumsinya membuat ketagihan. Bahkan konsumsi mie instan sebanyak 2 bungkus bukanlah hal asing yang kerap dilakukan khususnya di Indonesia. Namun adakah efek yang diberikan pada tubuh jika konsumsi mie instan sebanyak 2 bungkus?

Mie instan dikenalkan rasa gurihnya. Hal Ini didapat dari kandungan yodiumnya. Kandungan sodium pada mie instan bervariasi mulai dari 800 mg hingga diatas 1000 mg, bahkan beberapa merek mie instan mengandung lebih dari 2000 mg mie instan.

Menurut Food and Drug Administration (FDA), batas asupan sodium per hari adalah kurang dari 2300 mg. sedangkan bila anda mengkonsumsi 2 bungkus mie instan maka sodium yang masuk ke tubuh sudah melebihi dari batas normal yang dianjurkan. Selain itu mie instan mengandung pengawet aditif atau tambahan seperti monosodium glutamate (MSG), sodium bikarbonat, sodium nitrite dan sodium benzoate. Kandungan ini ditambahkan agar mie instan dapat bertahan lama sebelum dikonsumsi.

Kadar sodium yang dikonsumsi terlalu tinggi akan menyebabkan gangguan pada tubuh dan penyakit seperti tekanan darah tinggi yang berujung pada stroke. Hal Ini disebabkan oleh sodium yang bersifat mengikat air. Sehingga pola makan tinggi sodium akan menyebabkan aliran darah mengikat banyak air sehingga terjadilah peningkatan tekanan darah.

Hipertensi atau tekanan darah tinggi sangatlah berbahaya. Tekanan darah yang begitu tinggi akan membuat jantung bekerja terlalu berat sehingga sangat berisiko terjadinya gagal jantung, serangan jantung, dans troke.  Selain itu tekanan darah yang begitu tinggi akan berefek negatif pada jantung, ginjal, otak, hingga mata.

Selain itu, mie instan memiliki indeks glikemik yang begitu tinggi. Indeks glikemik menunjukkan bahwa seberapa cepat makanan yang dikonsumsi berubah menjadi gula darah. Sehingga mie instan yang dikonsumsi sebanyak 2 bungkus dalam satu kali makan akan membuat gula darah melonjak drastis. Hal Ini akan memicu obesitas dan juga diabetes.

Mie instan terbuat dari tepung olahan. Tepung berproses atau olahan tidak mengandung nutrisi. Proses pembuatan mie instan inilah yang menghilangkan nutrisinya. Selain itu tepung ini memberikan kalori yang besar untuk sekali makan.

Seluruh mie instan mengandung minyak tambahan, yang mana umumnya minyak ini tergolong ke dalam lemak jenuh yang sangat berbahaya bagi tubuh.asupan lemak jenuh yang massif akan membuat kadar kolesterol jahat dalam tubuh meningkat drastis.

Berdasarkan ulasan di atas, mengkonsumsi mie instan itu sendiri sudahlah tidak baik. Apalagi jika dikonsumsi 2 bungkus sekaligus. Untuk Itu hentikanlah kebiasaan ini sekarang juga.

 

 

 

Referensi:

https://www.fda.gov/food/nutrition-education-resources-materials/sodium-your-diet

https://food.ndtv.com/food-drinks/the-dark-side-of-instant-noodles-what-makes-them-harmful-766902

https://www.parkwayeast.com.sg/healthplus/article/instant-noodles-health-impact

 Nur Elva Zuhrah
Nur Elva Zuhrah
  • Kategori: Life Style
  • Tags: mie instant, penyakit,