• kei.medika@gmail.com
  • +628117450412
Caregiver? Samakah dengan perawat?

Caregiver adalah istilah umum "pemberi perhatian" yang merujuk kepada siapa saja yang memberikan perawatan  untuk seseorang yang membutuhkan ekstra bantuan.  Caregiver membantu individu mencapai tugas dan fungsi yang diperlukan untuk kehidupan sehari-hari yang mungkin karena beberapa alasan menjadi tidak dapat dilakukan oleh Lansia. Caregiver berbeda dengan perawat, mereka tidak melakukan tindakan medis.

Secara umum, caregiver berfokus pada aktivitas kehidupan sehari-hari pasien biasanya membantu orang yang membutuhkan perawatan lanjutan di rumah. Baik itu mandi, atau berbelanja, memasak makanan untuk pasien,  berdandan, berpakaian, ke toilet, dan berjalan. seorang caregiver dapat membantu mengisi kebutuhan bagi lansia yang tidak bisa dilakukan mereka sendiri.

Sedangkan perawat seorang tenaga kesehatan terampil dan harus menempuh pendidikan. mulai dari menyuntik, menjahit luka, terapi, memasang infus dan lainnya. Perawat biasanya bertugas melaksanakan instruksi khusus yang ditetapkan oleh dokter. Perawat juga menggunakan keterampilan penilaian untuk membantu memantau kemajuan pasien saat mereka pulih dari penyakit serius atau cedera.

beberapa hal yang harus ada pada caregiver :

1. Berpengalaman

Sebaiknya pilih caregiver yang memiliki pengalaman dalam merawat lansia. Dengan cara ini, orang tua selalu sehat dan dapat diobati dengan tepat. Akan lebih baik lagi jika dia memiliki sertifikat penanganan medis. Dengan begitu, jika lansia tersebut mengalami kambuhnya penyakit yang dideritanya, ia dapat melakukan tindakan dasar untuk memberikan pertolongan.

2.Peduli

Seorang caregiver biasanya memiliki tingkat kepedulian yang tinggi saat merawat pasien agar menjalankan tugasnya dengan baik.

3.  Sabar

Seorang caregiver harus memiliki kesabaran yang tinggi, Tidak jarang lansia menderita penyakit psikis dan/atau fisik yang serius, keterbatasan kemampuan berkomunikasi, dan sebagainya untuk mendampingi kegiatan apapun.

4. kemampuan komunikasi yang baik

Caregivers harus memiliki kemampuan komunikasi yang baik, baik tertulis maupun verbal. Ini penting untuk menjalin komunikasi dengan lansia yang tidak dapat berkomunikasi melalui cara berbicara dan menulis.

Selain itu, caregivers juga harus berinteraksi dengan anggota keluarga atau pengasuh lain untuk mendiskusikan perawatan lansia yang sedang dirawat. 

5. Memenuhi kebutuhan Lansia

Merawat lansia yang tinggal di panti memerlukan perawatan yang lama dan butuh perhatian penuh, hal ini berkaitan dengan kondisi lansia yang mengalami penurunan terhadap kemampuan perawatan dirinya, karena faktor usia atau penyakit yang dideritanya. Caregiver cenderung memiliki hubungan yang lebih dekat dan berkewajiban merawat lansia, mereka juga memiliki peran serta fungsi tertentu dalam sistem.


Jadi itulah penjelasan mengenai caregiverdan hal yang harus dimiliki seorang caregiver, Apabila anda membutuhkan jasa caregiver Kei Medika Meyedikan jasa layanan Cargiver Homecare untuk membatu merawat orang terkasih Silahkan hubungi Lebih lanjut Kei Medika.







Referensi :

https://www.hopkinsmedicine.org/about/community_health/johns-hopkins bayview/services/called_to_care/what_is_a_caregiver.html Diakses pada tanggal  2 Desember 2021

https://www.caringseniorservice.com/blog/what-is-a-caregiver Diakses pada tanggal  2 Desember 2021

https://www.sehatq.com/artikel/memahami-caregiver-adalah-dan-perbedaannya-dengan-perawat  Diakses Pada tanggal 3 Desember 2021

http://repository.ub.ac.id/2016/6/Bab%20V. Diakses Pada tanggal 3 Desember 2021

Anita Zahara. MH
Anita Zahara. MH
  • Kategori: Kesehatan
  • Tags: Caregiver Perawatan lansia